Minggu, 20 Januari 2013

Ragam Etnis Daerah Sumber Kearifan Lokal




Masyarakat Kabupaten Gorontalo beragam sosial.Model masyarakatnya beraneka-ragam etnis dan budaya yang mampu jadi kekuatan bagi kearifan lokal.Hal ini dikatakan oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Gorontalo, Hadijah Tayeb mengatakan, masyarakat Kabupaten Gorontalo terdiri dari berbagai macam etnis.Setiap etnis memiliki kearifan lokal yang mengandung nilai-nilai sosial budaya yang harus dilestarikan.
"Misalnya masyarakat yang ada di Kecamatan Boliyohuto yang mayoritasnya itu merupakan etnis Jawa," katanya,.
Baginya, keberadaan ragam etnis di Kabupaten Gorontalo dapat menjadi kekuatan penting bagi kemajuan daerah, karena adanya perbedaan menandakan memiliki kekayaan yang dapat menjadi modal untuk pembangunan daerah
Karena itu, ia berharap, kearifan lokal harus terus dilestarikan agar juga dapat membangun karakter seseorang untuk menjadi lebih baik.


Tidak ada komentar :

Posting Komentar